Sertijab Wali Kota Tebing Tinggi Sampaikan Komitmen Wujudkan Visi Misi Selama Kampanye

Admin

Senin, 3 Mar 2025 03:53 WIB
Array
Keterangan : Serah terima jabatan (Sertijab) Wali Kota Tebing Tinggi.(Ist)

WaroengBerita.com – Tebing Tinggi | Serah terima jabatan (sertijab) Wali Kota Tebing Tinggi dari Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Dr. Moettaqien Hasrimi, S.STP., M.Si kepada Wali Kota Tebing Tinggi H. Iman Irdian Saragih, S.E., berlangsung dalam rangkaian rapat paripurna DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kota Tebing Tinggi di ruang Sidang Utama DPRD, Jl. Dr. Sutomo, Kota Tebing Tinggi, pada Senin (03/03/2025).

Proses sertijab ini dipimpin oleh Ketua DPRD Sakti Khadaffi Nasution, bersama Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II Husin, ST., dan disaksikan oleh Forkopimda, pejabat daerah jajaran Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi, insan pers, serta para tamu undangan.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tebing Tinggi H. Iman Irdian Saragih mengungkapkan komitmennya untuk mewujudkan visi dan misi yang telah disampaikan selama masa kampanye. Ia menegaskan bahwa dirinya dan jajaran Pemkot Tebing Tinggi akan bekerja keras untuk mewujudkan visi kota yang maju, religius, makmur, dan sejahtera.

“InsyaAllah, kami akan bekerja keras dan berjuang dengan sepenuh hati untuk mewujudkan visi dan misi kami yang telah kami sampaikan selama kampanye, yang tentunya membutuhkan dukungan dari seluruh pemangku kepentingan dan segenap warga masyarakat Kota Tebing Tinggi, agar visi Kota Tebing Tinggi yang maju kotanya, religius, makmur dan sejahtera rakyatnya benar-benar terwujud,” ujar Wali Kota Iman Irdian Saragih.

Sebelumnya, Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi masa jabatan 2024-2025, Dr. Moettaqien Hasrimi, S.STP., M.Si., yang dalam hal ini juga mewakili sambutan Gubernur Sumatera Utara, Muhammad Bobby Afif Nasution, menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Sumatera Utara akan selalu siap mendukung berbagai program pembangunan di Kota Tebing Tinggi.

“Kami akan terus berkolaborasi dalam berbagai sektor, mulai dari infrastruktur, ekonomi, pendidikan, kesehatan, hingga penguatan kesejahteraan sosial,” ujar Moettaqien Hasrimi membacakan sambutan Gubernur Sumut.

Moettaqien Hasrimi yang saat ini menjabat sebagai Kasatpol PP Pemprov Sumut juga mengingatkan bahwa kebijakan pembangunan daerah harus selaras dengan visi pembangunan provinsi dan nasional agar bisa menciptakan sinergi yang lebih kuat.

“Dengan kerja sama yang baik antara pemerintah pusat, provinsi, dan daerah, kita bisa membawa Kota Tebing Tinggi ke arah yang lebih maju dan sejahtera,” ujar Pj. Wali Kota Tebing Tinggi masa jabatan 2024-2025.

Di akhir sambutannya, Dr. Moettaqien Hasrimi, S.STP., M.Si., selaku Pj. Wali Kota Tebing Tinggi masa jabatan 2024-2025, menyampaikan permohonan maaf atas nama jabatan, pribadi, dan keluarga.

“Mungkin selama 11 bulan perjalanan memimpin Kota Tebing Tinggi ini banyak yang salah, banyak kebijakan yang mungkin tidak berkenan di hati bapak, ibu sekalian. Namun yakinlah dan percayalah semua itu demi kebersamaan kita. Dalam menentukan arah kebijakan, saya selalu berkolaborasi. Terima kasih atas bantuan selama ini. Wassalamualaikum Wr Wb,” tutup Dr. Moettaqien Hasrimi.

Rapat Paripurna dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, penyerahan memori jabatan, dan foto bersama.(RM)

Berita Terkait

Komentar

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Terpopuler

Berita Terbaru

Chat WhatsApp