WaroengBerita.com – Humbahas | Jajaran Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Humbang Hasundutan (Humbahas) mengikuti apel kesiapan Pengamanan di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia, di Aula Rutan Humbahas, Dolok Sanggul, Senin (1/4/2024).
Apel Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445H dipimpin langsung Plh. Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI Reynhard Silitonga, yang dilakukan secara daring dan diikuti Kepala Sub Seksi (Kasubsi)Yantah Richard Lumbantoruan, Kasubsi Pengelolaan Rutan Iwan, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Herinal Simamora serta pejabat struktural rutan humbahas lainnya.
Reynhard menegaskan, bahwa dalam rangka menyikapi Cuti Bersama serta libur Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah / 2024 Masehi, di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia perlu diperhatikan keamanan lingkungan kerja dengan memerhatikan pemeriksaan/sterilisasi ruangan.
“Kepada kepala unit pelaksana teknis lakukan cek kesiapan petugas, cara bertindak, lakukan sinergisitas dengan instansi eksternal untuk mencegah terjadinya gangguan kamtib,” ucapnya.
Sekjen Kemenkumham juga menyampaikan, bahwa ukuran keberhasilan pengamanan ditandai dengan tidak adanya kejadian menonjol yang menjadi perhatian publik.(Akim/Samsudin)