Papua Raih Emas Di Cabor Sepakbola

WB052

Jumat, 15 Okt 2021 05:53 WIB
Array
Foto : Property CNN

(waroengberita.com) – Papua raih emas di cabor sepakbola , Buktikan diri sebagai yang terbaik di cabang olahraga sepakbola Pon XX , Tim sepakbola Papua tampil  dengan gemilang di final, melawan tim Aceh dan berhak atas medali emas.

Screen Shot 2021 10 15 at 17.12.46
Foto : Property CNN

Gol dari tim Papua dicetak oleh Ricky Ricardo Cawor pada menit ke-5 akibat dari tendangan penalti . Dan kemudian lagi-lagi di menit ke-22 , tendangan keras Ricky Ricardo Cawor menambah kemenangan gol dari tim sepakbola Papua.

Ricky Ricardo Cawor sudah mengantongi 11 gol selama pertandingan di pon XX.  Mengungguli rekor Boaz Salosa .

Memasuki babak kedua , tim sepakbola Aceh besutan Fakhri Husaini ini , belum bisa membuahkan gol untuk mengejar ketertinggalan. Dan bahkan pada menit ke-63 , tim sepakbola Aceh harus kehilangan Muharir karena dihadiahi kartu merah oleh wasit, hingga menit terakhir tiba, skor kedudukan tetap 2-0 .

Pertandingan sepakbola final putra Pon XX ini, akhirnya dimenangkan oleh tim sepakbola tuan rumah, Papua.

Berita Terkait

Komentar

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Terpopuler

Berita Terbaru

Chat WhatsApp