Personel Lantas Jaga Kelancaran Arus Lalu Lintas di Wilayah Kota Rantauprapat

Admin

Kamis, 4 Jul 2024 08:04 WIB
Array

WaroengBerita.com – Labuhabatu |Personel Sat Lantas Polres Labuhanbatu melaksanakan kegiatan Pos Padat kendaraan Pagi di wilayah rawan laka lantas yang ada di seputaran Kota Rantauprapat Rabu (3/7/2024).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di berbagai lokasi strategis, serta dipersimpangan padat, didepan sekolah, dan daerah rawan laka lantas.

“Pengaturan dan penjagaan lalu lintas dilakukan di lokasi-lokasi yang rawan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas. Sebanyak 49 personel Sat Lantas Polres Labuhanbatu digelar dalam pelaksanaan Pos Padat Pagi tersebut,” ungkap Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L. Malau, melalui Kasi Humas AKP Syafruddin.

Pengaturan arus lalu lintas di Pos Padat Pagi ini merupakan upaya untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan mengurangi risiko kecelakaan. Kami menempatkan personel di titik-titik strategis untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang beraktivitas di pagi hari.

Kegiatan yang dilaksanakan meliput pengaturan lalu lintas di persimpangan padat agar tidak terjadi kemacetan dan tercipta kelancaran arus lalu lintas serta Melaksanakan penindakan terhadap pengguna jalan yang melakukan pelanggaran lalu lintas kasat mata.

“Dengan adanya kegiatan Pos Padat Pagi ini, diharapkan arus lalu lintas di wilayah Kota Rantauprapat dapat berjalan dengan lancar dan tertib, serta risiko kecelakaan dapat diminimalisir,” ujarnya.

Kasi Humas menambahkan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban di jalan raya. (AS)

Berita Terkait

Komentar

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Terpopuler

Berita Terbaru

Chat WhatsApp